Lintasgoal.com-Bandung - Striker Sriwijaya FC Herman Dzumafo Epandi mengaku tak percaya, tim yang dibelanya harus kalah telak dari Persib Bandung dengan skor 4-0, Sabtu (15/6/2013). "Ini hal yang aneh buat aku, kita kalah dari Persib sampai 4-0," kata Dzumafo, Minggu (16/6/2013).
Dzumafo mengatakan, disiplinnya para penggawa Maung Bandung, membuat tim yang dijuluki Laskar Wong Kito sulit menembus lini baris pertahanan yang dijaga ketat Ahmad Abanda Herman dan kawan-kawan. Walhasil, tak satu pun peluang yang dapat dijadikan gol.
"Persib bermain bagus dan sangat menguasai bola dari awal sampai akhir. Kita sulit sekali untuk menyerang, karena saya merasa pertahanan Persib sangat baik di pertandingan ini," ucapnya.
Meski begitu, Dzumafo tetap akan melupakan kekalahan ini, meski saat ini Persib berada di atas Sriwijaya. "Kita harus segera konsentrasi untuk menatap pertandingan ke depan. Kita masih memiliki banyak peluang," pungkasnya.
0 comments:
Post a Comment