Lintasgoal.com-MADRID – Real Madrid saat ini terpaut 18 poin dari Barcelona yang memimpin klasemen sementara La Liga dengan koleksi 55 poin. Meski begitu, bintang El Real Cristiano Ronaldo mengaku tidak ada yang mustahil bagi timnya untuk tetap bersaing dalam perburuan gelar La Liga.
Ronaldo menegaskan, dia dan rekan-rekan setimnya bertekad untuk bekerja keras dalam pertandingan yang tersisa. Dia juga ingin Madrid fokus pada ajang Liga Champions dan Copa del Rey di mana peluang mereka terbilang lebih besar ketimbang di kompetisi La Liga.
"Kami tidak memulai kompetisi dengan sangat baik. Kami tahu bahwa La Liga adalah sebuah perjuangan berat bagi kami sekarang, tapi tidak ada yang mustahil dalam sepakbola,” kata Ronaldo, seperti dilansir Football-Espana, Selasa (15/1/2013).
"Kami akan bekerja keras, memenangi pertandingan dan melihat apa yang terjadi. Dan tentu saja, ada Liga Champions dan Copa del Rey juga. Ada banyak bagi kami untuk dimenangkan musim ini,” ujar pemain internasional Portugal ini.
Mengenai kompetisi apa yang akan lebih diprioritaskan oleh Madrid, Ronaldo mengaku keinginannya untuk kembali memenangkan Liga Champions begitu besar. Mantan pemain Sporting Lisbon ini juga percaya fans Los Blancos sangat menginginkan gelar ke-10 mereka di kompetisi elite Eropa itu.
"Apakah prioritas kami Liga Champions? Ya, tentu saja. Setiap Madridista menginginkan juara Eropa yang ke-10, kami tahu itu. Musim lalu kami tersingkir, dan itu membuat kami frustrasi,” jelasnya.
"Untungnya kami punya kesempatan untuk memperbaikinya tahun ini, meskipun kenyataannya kami harus menghadapi Manchester United, yang membuatnya lebih sulit,” tutur pemain berusia 27 tahun ini.
"Untuk melakukan itu kami perlu bekerja sama dan bermain sebagai sebuah tim, seperti yang kami lakukan dalam begitu banyak pertandingan sebelumnya," tuntasnya.
0 comments:
Post a Comment