Lintasgoal.com-DUSSELDORF – Tak ada cara yang lebih baik untuk memecahkan sebuah rekor selain dengan sebuah kemenangan telak seperti yang dicatat Bayern Munchen, saat mencukur tuan rumah Fortuna Dusseldorf 5-0.
Bayern menjadi klub pertama sepanjang sejarah Bundesliga yang berhasil meraih delapan kemenangan beruntun di awal musim. Belum pernah ada tim yang pernah melakukan hal ini sebelumnya.
Gol-gol Mario Mandzukic, Rafinha, David Alaba, dan dua gol Thomas Muller membawa FC Hollywood mengalahkan rekor tujuh kemenangan beruntun yang sebelumnya dicatat Bayern pada musim 1995/1996, Kaiserlautern pada musim 2000/2001, dan Mainz 2010/2011 lalu.
Keberhasilan menjadi bagian dari sejarah tentu saja membuat pelatih raksasa Bavaria Jupp Heynckess bangga. Pelatih Jerman 67 tahun ini menyebut performa saat menang telak atas Dusseldorf tersebut sebagai penampilan terbaik Bayern sejauh ini.
“Jelas saya senang. Kami memainkan sepak bola yang fantastis dari awal hingga akhir pertandingan,” kata Heynckes seperti dikutip dari Goal.
“Inilah permainan terbaik kami musim ini. Setiap pemain saling mengisi. Selebrasi gol Rafinha tak lama setelah dirinya masuk merefleksikan hal ini,” ujar Heynckes.
0 comments:
Post a Comment