Lintasgoal.com-Manchester - Manchester United tak akan mendatangkan pemain baru di bursa transfer Januari mendatang. Hal itu ditegaskan oleh Sir Alex Ferguson.
Pelatih asal Skotlandia itu menegaskan timnya tak butuh mendatangkan pemain baru di bursa transfer Januari. Hal ini ia tegaskan usai membawa Setan Merah mengalahkan Sunderland hari Sabtu lalu. Di laga itu, MU menang dengan skor 3-1.
Tiga gol MU dicetak Robin van Persie, Tom Cleverley dan Wayne Rooney. Kemenangan tersebut membuat MU tetap unggul enam poin dari peringkat dua, Manchester City. Selain itu, kemenangan tersebut membuat mereka memenangkan lima pertandingan terakhir di Liga Primer.
Torehan tersebut membuat Ferguson yakin timnya tak membutuhkan pemain tambahan di bursa transfer Januari mendatang. Ia yakin dengan skuad yang ada saat ini bisa membawa kesuksesan di musim ini.
"Saya takkan mendatangkan pemain baru di bursa transfer Januari. Itu sudah pasti," ujarnya, kepada the Mail on Sunday.
Dengan pernyataan tersebut, rumor yang mengkaitkan MU dengan Theo Walcott terancam kandas. Padahal, pemain sayap Arsenal itu dikabarkan akan pindah ke Old Trafford bulan Januari mendatang.
0 comments:
Post a Comment