Lintasgoal.com-MADRID - Jose Mourinho sudah menentukan skuad yang akan dibawanya terbang ke Turki untuk menghadapi Galatasaray di leg kedua perempatfinal Liga Champions. Kiper utama yang kini tengah terpinggirkan Iker Casillas ikut dalam rombongan.
Ya, Casillas yang belum mendapat kesempatan tampil sejak pulih dari cedera patah ibu jari, termasuk dalam 21 pemain yang terbang ke Istanbul untuk meladeni perlawanan Galatasaray di Turk Telekom Arena, Rabu (10/4/2013) dini hari WIB.
Meski ikut dalam skuad, namun peluang Saint Iker untuk tampil di bawah mistar masih abu-abu. Mourinho sejauh ini nampak masih sangat percaya pada kiper anyarnya, Diego Lopez yang tampil ciamik sejak didatangkan pada Januari lalu.
Dua pilar andalan, Sergio Ramos dan Xabi Alonso ditinggal di Madrid. Keduanya dipastikan absen karena harus menjalani sanksi larangan tampil karena akumulasi kartu kuning.
Sebagaimana dilaporkan Football-Espana, playmaker Brasil Ricardo Kaka juga tidak masuk dalam skuad. Kaka tidak dibawa karena mengalami cedera usai membantu El Real menghajar Levante 5-1, akhir pekan kemarin.
Selain ketiga pemain tersebut, Mou membawa sejumlah pemain terbaiknya seperti Raphael Varane, Pepe, Mesut Ozil, Luka Modric, Angel Di Maria, Karim Benzema, Gonzalo Higuain dan sang megabintang Cristiano Ronaldo.
Dalam skuad kali ini, Mou juga membawa tiga pemain muda, yakni Jesus (kiper),
Nacho (bek) dan Alvaro Morata.
Bermodalkan kemenangan 3-0 pada leg pertama di Santiago Bernabeu, Madrid hanya butuh hasil imbang atau kalah tidak lebih dari tiga gol untuk bisa memastikan satu tiket ke semifinal dan terus membuka peluang merealisasikan mimpi meraih La Decima (trofi ke-10).
Skuad Madrid vs Galatasaray:
Kiper: Casillas, Diego López, Adan, Jesús
Belakang: Varane, Pepe, Coentrão, Marcelo, Arbeloa, Albiol, Nacho
Tengah: Khedira, Ozil, Essien, Modric, Callejon, Di María
Depan: Cristiano Ronaldo, Benzema, Higuain, Morata



0 comments:
Post a Comment