Lintasgoal.com-Turin - Bayern Munich kini menanti siapa yang akan menjadi lawannya di semifinal Liga Champions. Penyerang Bayern Thomas Mueller menegaskan tak terlalu ambil pusing siapa yang akan jadi lawan.
Bayern lolos ke babak empat besar dengan agregat meyakinkan 4-0 atas Juventus menyusuk kemenangan 2-0 dalam laga leg II di Turin, Kamis (11/4/2013) dinihari WIB. Mueller pun mengungkapkan rasa bangganya atas penampilan teranyar timnya.
"Ini jelas sebuah perasaan yang luar biasa. Kami tahu kami telah bermain baik di pertemuan pertama sehingga kami punya lebih banyak peluang untuk kehilangan (keunggulan) daripada meraih kemenangan," kata Mueller seperti dikutip Soccerway.
"(Tapi) Setelah beberapa saat kami mulai memasuki pertandingan dan ketika Anda berhasil menang 2-0 di sini, maka tak mungkin Anda telah melakukan banyak kesalahan," lanjutnya puas.
Usai melewati Juve, di semifinal 'Die Roten' akan berhadapan dengan lawan tangguh lainnya, yakni Borussia Dortmund, Real Madrid, dan atau Barcelona, dengan pengundian dilakukan Jumat (12/4) besok di markas UEFA. Menyoal hal tersebut, Mueller menegaskan dirinya tak mau pilih-pilih lawan.
"Mari kita lihat pada hari Jumat siapa yang akan kami dapatkan sebagai lawan dan saya tidak akan berkata siapa yang lebih saya inginkan jadi lawan karena saya tak ambil pusing," pungkas Mueller.



0 comments:
Post a Comment