I Rossoneri saat ini memiliki surplus pemain gelandang. Flamini merupakan satu di antara 10 gelandang milik Milan. Alhasil, peluang Flamini untuk bersaing semakin sulit.
Ditambah, selama musim ini bergulir, Flamini belum sekalipun bermain bagi Milan. Cedera lutut parah yang dideritanya pada masa pramusim membuat Flamini harus menjalani perawatan intensif.
Dengan kontrak tersisa dua bulan lagi di San Siro, opsi pergi sepertinya akan dipilih Flamini. Flamini yang didatangkan Milan dari Arsenal pada tahun 2008 lalu, kemungkinan besar akan kembali ke mantan klubnya di Prancis, Olympique Marseille.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
0 comments:
Post a Comment